Kingdom: Ashin of the North tayang hari ini di Netflix, intip proses syutingnya



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kingdom: Ashin of the North akan tayang hari ini, 23 Juli, di Netflix. Drama Korea alias drakor ini akhirnya menunjukkan sekilas proses syuting di balik layar. 

Kingdom: Ashin of the North akan dirilis sebagai episode spesial. Drakor ini fokus pada cerita Ashin yang sekilas muncul di akhir Kingdom season 2. 

Karakter misterius yang diperankan Jun Ji Hyun ini mencuri perhatian karena tahu cara menghadapi zombie. Penonton akan melihat cerita hidupnya sejak kecil hingga dewasa. 


Baca Juga: Rating drakor Hospital Playlist 2 semakin meningkat, kalahkan Monthly Magazine Home

Ashin, wanita dari perbatasan wilayah utara Joseon akan memasuki wilayah terlarang. Ini adalah cerita tentang balas dendam pada seseorang dan sebuah kelompok. 

Syuting Kingdom: Ashin of the North

Video dan foto-foto di balik layar menampilkan kerennya lokasi syuting dan kostum yang dipakai para pemeran. Siap-siap kembali ke dunia Kingdom yakni era Kerajaan Joseon.

Jun Ji Hyun menampilkan aksi memanah yang mengagumkan. Video syuting ini juga menunjukkan proses pembuatan adegan berkuda dan pasukan yang masuk ke hutan-hutan. 

Baca Juga: Kingdom: Ashin of the North segera tayang di Netflix, Jun Ji Hyun bahas peran barunya

Penulis naskah Kim Eun Hee menjelaskan, ini akan menjadi cerita awal dari semuanya. Sutradara Kim Sung Hoon memuji ini sebagai cerita terbaik yang pernah ditulis Kim Eun Hee. 

Saksikan Kingdom: Ashin of the North yang tayang hari ini di Netflix. Min Chi Rok (Park Byung Eun) yang sebelumnya muncul di Kingdom season 2 juga ikut membintangi Kingdom: Ashin of the North.

Selanjutnya: Dwayne Johnson bandingkan perbedaan Superman dan Black Adam di film barunya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News