KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Go-Pay dan JNE berkolaborasi memudahkan transaksi pembayaran pengiriman. Kini, pelanggan JNE bisa mengirim paket melalui saldo Go-Pay. Mengawali kolaborasi ini, terdapat 7.000 titik agen JNE di seluruh Indonesia yang bisa menerima pembayaran via Go-Pay. Head of Offline Payments Gopay, Ardelia Apti menjelaskan alasan melakukan kerjasama ini karena cabang JNE sudah tersebar di seluruh Indonesia. Ardelia pun menjamin pembayaran menggunakan Gopay di JNE aman dan memudahkan masyarakat. Ia juga berpendapat jika ekonomi digital yang dijalankan pedagang online memiliki kontribusi signifikan terhadap pertumbuhan sektor logistik, begitu pula sebaliknya.
Kini, kirim paket via JNE bisa bayar pakai Go-Pay
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Go-Pay dan JNE berkolaborasi memudahkan transaksi pembayaran pengiriman. Kini, pelanggan JNE bisa mengirim paket melalui saldo Go-Pay. Mengawali kolaborasi ini, terdapat 7.000 titik agen JNE di seluruh Indonesia yang bisa menerima pembayaran via Go-Pay. Head of Offline Payments Gopay, Ardelia Apti menjelaskan alasan melakukan kerjasama ini karena cabang JNE sudah tersebar di seluruh Indonesia. Ardelia pun menjamin pembayaran menggunakan Gopay di JNE aman dan memudahkan masyarakat. Ia juga berpendapat jika ekonomi digital yang dijalankan pedagang online memiliki kontribusi signifikan terhadap pertumbuhan sektor logistik, begitu pula sebaliknya.