KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kioson Komersial Indonesia Tbk (KIOS) melaporkan realisasi penggunaan dana penawaran perdana saham alias initial public offering (IPO) per 31 Desember 2017. Ada beberapa hal yang digunakan dari dana tersebut. Dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu (17/1), Kioson melaporkan mendapat dana segar Rp 45 miliar dari hajatan IPO. Setelah dikurangi biaya penawaran umum Rp 1,82 miliar, perusahaan mendapat hasil bersih Rp 43,18 miliar. Dalam prospektus, dana tersebut akan digunakan untuk akuisisi PT Narindo Solusi Komunikasi sebesar Rp 34,09 miliar. Kemudian, untuk modal kerja sebesar Rp 9,09 miliar. Sehingga total dana yang digunakan sebesar Rp 43,18 miliar.
Kioson sudah gunakan 70,96% dana IPO
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kioson Komersial Indonesia Tbk (KIOS) melaporkan realisasi penggunaan dana penawaran perdana saham alias initial public offering (IPO) per 31 Desember 2017. Ada beberapa hal yang digunakan dari dana tersebut. Dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu (17/1), Kioson melaporkan mendapat dana segar Rp 45 miliar dari hajatan IPO. Setelah dikurangi biaya penawaran umum Rp 1,82 miliar, perusahaan mendapat hasil bersih Rp 43,18 miliar. Dalam prospektus, dana tersebut akan digunakan untuk akuisisi PT Narindo Solusi Komunikasi sebesar Rp 34,09 miliar. Kemudian, untuk modal kerja sebesar Rp 9,09 miliar. Sehingga total dana yang digunakan sebesar Rp 43,18 miliar.