KONTAN.CO.ID - Daftar orang terkaya di Indonesia terus berubah setiap waktu. Laporan
Forbes Real Time Billionaires selalu mencatat setiap perubahan jumlah harta pada orang terkaya di Indonesia. Berdasarkan data
Forbes The Real-Time Billionare List per Rabu (22/2/2022), saat ini orang terkaya di Indonesia adalah Low Tuck Kwong. Sebagai orang terkaya di Indonesia, jumlah hartanya mencapai US$ 26 miliar atau Rp 395 triliun (kurs Rp 15.194). Low Tuck Kwong adalah pengusaha batu bara sekaligus pendiri Bayan Resources. Adapun di posisi kedua orang terkaya Indonesia yakni R. Budi Hartono yang memiliki harta kekayaan sebanyak 25,2 miliar dollar AS atau sekitar Rp 382 triliun (kurs Rp 15.194).
Baca Juga: Bill Gates Borong Saham Heineken Meski Mengaku Bukan Peminum Bir Sejati Selanjutnya pada posisi ketiga orang terkaya di Indonesia adalah Michael Hartono yang memiliki kekayaan sebanyak 22,8 miliar dollar AS atau sekitar Rp 346,423 triliun (kurs Rp 15.194). Lantas, siapa saja pengusaha di Indonesia yang masuk dalam daftar orang terkaya di Indonesia?
Baca Juga: Sahamnya Berdarah-darah, Adani Grup Kehilangan US$ 135 Miliar dalam Sebulan 23 Orang terkaya di Indonesia
Dirangkum dari laman
Forbes' Real-Time Billionaires, berikut adalah daftar orang terkaya di Indonesia per 23 Februari 2023: 1. Low Tuck Kwong
Total kekayaan: US$ 26 miliar Low Tuck Kwong adalah pengusaha batu bara Indonesia kelahiran Singapura, pendiri Bayan Resources. Low Tuck Kwong juga mengendalikan perusahaan energi baru terbarukan Singapura Metis Energy yang sebelumnya dikenal sebagai Manhattan Resources.
Baca Juga: Kerajaan Bisnis Adani Kehilangan Lebih Rp 2.052 Triliun, Sahamnya Berdarah-darah Low Tuck Kwong juga berada dibalik SEAX Global, yang membangun sistem kabel bawah laut untuk konektivitas internet yang menghubungkan Singapura, Indonesia, dan Malaysia. Low Tuck Kwong awalnya bekerja di perusahaan konstruksi ayahnya di Singapura saat remaja. Kemudian pada 1972 pindah ke Indonesia untuk mendapatkan kesempatan yang lebih besar. Low Tuck Kwong kemudian menekuni bidang konstruksi bangunan dan meraup keuntungan besar setelah membeli tambang pertamanya pada 1997.
Baca Juga: Orang Terkaya Indonesia Low Tuck Kwong Kembali Tambah Kepemilikan Saham BYAN 2. R. Budi Hartono
Total kekayaan: US$ 25,2 miliar R. Budi Hartono adalah pemilik Bank Central Asia (BCA) dan perusahaan rokok Djarum. Budi Hartono bersaudara diketahui mewarisi bisnis rokok Djarum dari ayahnya, Oei Wie Gwan. Keduanya mulai mengekspor rokok produksi Djarum di tahun 1972 dan mulai menciptakan merek rokok kretek lintingan mesin pertama di tahun 1976. Kemudian mereka memperkenalkan rokok merek Djarum Super tahun 1981 yang hingga kini menjadi salah satu merek rokok terpopuler di Indonesia. Budi Hartono bersaudara mulai melebarkan sayapnya di dunia bisnis dengan mengakuisisi Bank Central Asia (BCA) dari tangan keluarga Salim sekitar tahun 1997-1998.
Baca Juga: Investor Asing Kembali Incar Klub Eropa, Giliran Manchester United Jadi Rebutan 3. Michael Hartono
Total kekayaan: US$ 22,8 miliar Sama dengan Budi Hartono, Michael Hartono juga meraup kekayaannya dari bisnis perbankan dan rokok Djarum.
Baca Juga: 4 Ajaran Robert Kiyosaki untuk Orang Tua yang Ingin Anaknya Sukses secara Finansial 4. Sri Prakash Lohia Total kekayaan: US$ 7,6 miliar Dikutip dari laman
Gramedia, Sri Prakash Lohia adalah orang India yang bermigrasi ke Indonesia pada tahun 1970-an. Bersama ayahnya, dia mendirikan Indorama Coporation sebagai perusahaan pembuat benang pintal.
Baca Juga: Adani di Indonesia Produksi
polyethylene terephthalate (PET) dan bisnis petrokimia lainnya menjadi sumber kekayaan yang membuatnya menjadi salah satu orang terkaya di Indonesia. Perusahaan Indorama Corporation kini menjadi pembangkit listrik tenaga petrokimia yang membuat produk industri, seperti bahan baku tekstil dan sarung tangan medis. Keluarga Lohia memang berasal dari keluarga kaya terpandang, mengingat adiknya Aloke Lohia juga merupakan miliarder terkenal di Thailand yang juga mengelola PET Indorama Ventures Public Co.
Baca Juga: Investor Terbesar Dunia Lego Sisa Saham Senilai Lebih US$ 200 Juta dari Adani Group 5. Prajogo Pangestu
Total kekayaan: US$ 5,7 miliar Prajogo Pangestu adalah salah satu orang terkaya di Indonesia. Sumber kekayaan Prajogo Pangestu berasal dari bisnisnya di bidang perkayuan yang telah digeluti sejak tahun 1970-an. Projogo juga merupakan pemilik Perusahaan Barito Pacific yang dulunya bernama Barito Pacific Timber.
Baca Juga: Putra Mantan PM Qatar Ajukan Penawaran Beli Manchester United 6. Chairul Tanjung
Total kekayaan: U$ 5,1 miliar Nama Chairul Tanjung dikenal sebagai pemilik CT Corp. Selain itu, salah satu orang terkaya di Indonesia ini menjalankan bisnis stasiun televisi, menerbitkan kartu kredit, dan memiliki Trans Retail yang dikenal dengan toko kelontong bermerek Transmart Carrefour. Chairul Tanjung juga menguasai franchise Wendy’s, Vercase, Jimmy Choo, dan Mango. Chairul Tanjung juga menanamkan sahan di maskapai penerbangan Garuda Indonesia dan berbagai industri bisnis lainnya.
Baca Juga: Robert Kiyosaki Bocorkan 4 Cara Mengajarkan Anak Soal Uang 7. Djoko Susanto
Total kekayaan: US$ 4,6 miliar Djoko Susanto adalah pendiri Alfamart yang memiliki lebih dari 19.000 minimarket di seluruh Indonesia dan lebih dari 1.200 toko di Filipina.
Baca Juga: 6 Dokumenter Netflix Ini Ungkap Kehidupan Di Balik Tokoh Terkenal Dunia Anak keenam dari 10 bersaudara ini merintis bisnisnya dengan mengelola warung makan sederhana orang tuanya di dalam pasar tradisional di Jakarta pada usia 17 tahun. Orang terkaya di Indonesia ini kemudian bermitra dengan taipan rokok kretek Putera Sampoerna untuk membuka kios serupa dan rantai supermarket. Ketika Putera Sampoerna menjual bisnis rokoknya kepada Philip Morris pada tahun 2005, Susanto membeli bisnis retail tersebut dan mengembangkannya menjadi jaringan Alfamart. Pada Juni 2022, perusahaan membeli saham senilai US$ 30 juta di Bank Aladin Syariah.
Baca Juga: Elon Musk Sumbangkan US$1,95 Miliar Saham Tesla untuk Amal pada Tahun Lalu 8. Tahir & family
Total kekayaan: US$ 4,3 miliar Sumber kekayaan Tahir keluarga berasar dari gurita bisnisnya di bidang perbankan, kesehatan, dan real estat. Tahir terlahir dari keluarga sederhana dengan ayah yang berprofesi sebagai penjual onderdil becak dan ibu yang berprofesi sebagai tukang cat becak. Kejujuran, kerja keras, dan berbagi tanpa pamrin selalu ditanamkan keluarganya sejak kecil. Tahir mendirikan berbagai bisnis mulai dari Bank Mayapada, Tahir Foundation, dan Mayapada Grup. Selain itu, Tahir juga menjadi salah satu pemilik lesensi yang menerbitkan Majalah Forbes Indonesia.
Baca Juga: Lauren Sanchez Ungkap Pengalaman Menarik Setelah Hidup Bersama Jeff Bezos 9. Theodore Rachmat
Total kekayaan: US$ 3,2 miliar Kekayaan Teddy bersumber dari sejumlah lini bisnis, seperti agribisnis, manufaktur, dan pertambangan. Teddy mengawali karirnya pada 1968 di grup otomotif Astra International milik pamannya William Soeryadjaya.
Baca Juga: 4 Hal yang Harus Diajarkan Orang Tua kepada Anak Agar Kaya ala Robert Kiyosaki 10. Martua Sitorus
Total kekayaan: US$ 3,2 miliar Salah satu orang terkaya di Indonesia ini mendirikan Wilmar pada 1991 bersama seorang miliarder ternama Kuok Khoon Hong. Martua turun dari jabatannya sebagai dewan direksi Wilmar dan menjadi pedagang minyak sawit terbesar di dunia. Martua juga bekerja sama dengan beberapa grup ternama, seperti grup Ciputra dan Gama Land yang membangun proyek apartemen beserta kompleks perbelanjaan. Martua berasal dari keluarga sederhana yang menyebabkannya harus membantu perekonomian keluarga dengan berjualan serabutan. Mulai dari berjualan udang dan ikan, hingga menjadi loper koran pernah ia rasakan.
Baca Juga: Elon Musk Sumbangkan US$1,95 Miliar Saham Tesla untuk Amal pada Tahun Lalu 11. Wijono & Hermanto Tanoko, total kekayaan: US$ 3 miliar 12. Sukanto Tanoto, total kekayaan: US$ 3 miliar 13. Otto Toto Sugiri, total kekayaan: US$ 1,9 miliar 14. Peter Sondakh, total kekayaan: US$ 1,9 miliar 15. Mochtar Riady & family, total kekayaan: US$ 1,4 miliar
Baca Juga: Bill Gates Minta Elon Musk Tidak Pergi ke Planet Mars, Ini Alasannya 16. Kiki Barki, total kekayaan: US$ 1,3 miliar 17. Murdaya Poo, total kekayaan: US$ 1,3 miliar 18. Edwin Soeryadjaya, total kekayaan: US$ 1,3 miliar 19. Eddy Kusnadi Sariaatmadja, total kekayaan: US$ 1,2 miliar 20. Soegiarto Adikoesoemo, total kekayaan: US$ 1,2 miliar
Baca Juga: Tips Kepemimpinan dan Kesuksesan Bisnis Jeff Bezos, Berbicara Paling Terakhir 21. Lim Hariyanto Wijaya Sarwono, total kekayaan: US$ 1,2 miliar
22. Marina Budiman, total kekayaan: US$ 1,1 miliar 23. Alexander Tedja, total kekayaan: US$ 1,0 miliar Demikian sejumlah daftar orang terkaya di Indonesia menurut Forbes per Februari 2023.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News