KONTAN.CO.ID - Jakarta, 24 Maret 2022 PT Duti Diamond Development, perusahaan joint venture antara Mitsubishi Corporation melalui anak perusahaan PT Diamond Development Indonesia (PT DDI, atau selanjutnya disebut Mitsubishi Corporation) dan Sinar Mas Land melalui PT Duta Pertiwi Tbk, mengembangkan proyek prestisius yakni KIZO Residence di Jakarta Selatan. Sebelumnya, kedua perusahaan telah sukses mengembangkan sebuah mixed-use development yang terdiri dari kawasan residensial dan komersial papan atas di The ZORA BSD City. KIZO Residence terdiri dari 46 lantai dan memiliki 20 fasilitas yang terintegrasi dengan area komersial guna memenuhi kebutuhan para penghuni. Produk properti terbaru ini mengusung konsep hunian Jepang dan terletak di lokasi strategis yaitu di Fatmawati, Jakarta Selatan. KIZO Residence juga memiliki akses premium karena berada tepat di depan Stasiun MRT Haji Nawi. Untuk menuju pusat Jakarta dan daerah sekitarnya dapat ditempuh kurang dari 30 menit. President Director of PT Diamond Development Indonesia, Mr. Kenji Ono menjelaskan, “KIZO Residence memiliki keunggulan dan daya tarik tersendiri bagi masyarakat karena berada di lokasi yang strategis, tepat di depan Stasiun MRT. Keunggulan ini tidak selalu bisa dimiliki oleh proyek lainnya. KIZO Residence memadukan budaya Jepang dan Indonesia yang berkualitas tinggi. Kami juga menghadirkan suasana Tokyo pada hunian ini yang akan diwujudkan melalui fasilitas Ofuro – Japanese Spa bagi para penghuni. Kami membawa pengalaman global dari pengembangan real estate mancanegara ke Indonesia yang diawasi langsung oleh engineering team dari kantor pusat Mitsubishi Corporation di Tokyo mulai tahap perencanaan hingga konstruksi, serta berkolaborasi dari Sinar Mas Land yang berpengalaman dalam bidang properti di Indonesia. Dari segi konstruksi, rencana pembangunan Kizo Residence akan melibatkan mitra kontraktor kami dari Jepang yang saat ini telah menandatangani Letter of Intent untuk proyek ini.”
KIZO Residence, Kolaborasi Mitsubishi Corporation (PT DDI) dan Sinar Mas Land
KONTAN.CO.ID - Jakarta, 24 Maret 2022 PT Duti Diamond Development, perusahaan joint venture antara Mitsubishi Corporation melalui anak perusahaan PT Diamond Development Indonesia (PT DDI, atau selanjutnya disebut Mitsubishi Corporation) dan Sinar Mas Land melalui PT Duta Pertiwi Tbk, mengembangkan proyek prestisius yakni KIZO Residence di Jakarta Selatan. Sebelumnya, kedua perusahaan telah sukses mengembangkan sebuah mixed-use development yang terdiri dari kawasan residensial dan komersial papan atas di The ZORA BSD City. KIZO Residence terdiri dari 46 lantai dan memiliki 20 fasilitas yang terintegrasi dengan area komersial guna memenuhi kebutuhan para penghuni. Produk properti terbaru ini mengusung konsep hunian Jepang dan terletak di lokasi strategis yaitu di Fatmawati, Jakarta Selatan. KIZO Residence juga memiliki akses premium karena berada tepat di depan Stasiun MRT Haji Nawi. Untuk menuju pusat Jakarta dan daerah sekitarnya dapat ditempuh kurang dari 30 menit. President Director of PT Diamond Development Indonesia, Mr. Kenji Ono menjelaskan, “KIZO Residence memiliki keunggulan dan daya tarik tersendiri bagi masyarakat karena berada di lokasi yang strategis, tepat di depan Stasiun MRT. Keunggulan ini tidak selalu bisa dimiliki oleh proyek lainnya. KIZO Residence memadukan budaya Jepang dan Indonesia yang berkualitas tinggi. Kami juga menghadirkan suasana Tokyo pada hunian ini yang akan diwujudkan melalui fasilitas Ofuro – Japanese Spa bagi para penghuni. Kami membawa pengalaman global dari pengembangan real estate mancanegara ke Indonesia yang diawasi langsung oleh engineering team dari kantor pusat Mitsubishi Corporation di Tokyo mulai tahap perencanaan hingga konstruksi, serta berkolaborasi dari Sinar Mas Land yang berpengalaman dalam bidang properti di Indonesia. Dari segi konstruksi, rencana pembangunan Kizo Residence akan melibatkan mitra kontraktor kami dari Jepang yang saat ini telah menandatangani Letter of Intent untuk proyek ini.”