KONTAN.CO.ID - Kode redeem MARVEL Future Revolution terbaru bulan Agustus 2021. Dapatkan beragam hadiah gratis, berikut cara klaim kode redeem tersebut. MARVEL Future Revolution merupakan salah satu game online terbaru yang rilis di mobile (Android & iOS). Mengusung genre yang menarik, MMORPG open-world, Anda bisa menggunakan beberapa karakter super hero ikonik Marvel. Sebut saja, Spider-Man, Iron Man, Captain America, Black Widow, dan masih banyak lagi. Karena ini merupakan game MMORPG, Anda juga bisa membangun karakter super hero sesuai dengan keinginan.
MARVEL Future Revolution menghadirkan kustomisasi yang beragam. Mulai dari meningkatkan kemampuan atau skill karakter, hingga kustomisasi kostum karakter yang Anda gunakan. Menariknya lagi, kostum-kostum super hero yang ditawarkan diadaptasi dari komik Marvel. Anda akan menemukan berbagai kostum keren super hero Marvel yang ada di komik. Untuk meningkatkan skill dan kostum karakter, Anda membutuhkan beberapa item. Item tersebut bisa Anda dapatkan dengan cara menyelesaikan quest atau event tertentu.
Kode redeem MARVEL Future Revolution terbaru Agustus 2021
- DOWNLOADMFR - 3x Omega Star Card Box
- CONVERGENCE - Mid Grade Def Enhancer
- OMEGAFLIGHT - Mid Grade Atk Enhancer
- MFRLIVE - 50.000 Gold
- AGENTM - 50.000 Gold
- GAMESPOTMFR - 50 Potential Reports
- LAUNCH825 - Costume Box