JAKARTA. Perusahaan financial technology (fintech) berbasis peer to peer lending, Koinworks menargetkan penyaluran pinjaman naik signifikan hingga akhir tahun ini. Pada April 2017, perusahaan di bawah naungan PT Lunaria Annua Teknologi ini sudah resmi terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Bernard Arifin, Chief Operating Officer (COO) Koinworks mengatakan, hingga Mei 2017, pihaknya telah menyalurkan pinjaman sebesar Rp 30 miliar dengan menjembatani lebih dari 300 peminjam. Koinworks memiliki 10.000 investor yang sudah bergabung. Jonathan Bryan, Head of Marketing Koinworks menyebut, hingga akhir tahun ini, perusahaan menargetkan penyaluran pinjaman berkisar Rp 100 miliar sampai Rp 200 miliar.
Koinworks target salurkan pinjaman Rp 200 miliar
JAKARTA. Perusahaan financial technology (fintech) berbasis peer to peer lending, Koinworks menargetkan penyaluran pinjaman naik signifikan hingga akhir tahun ini. Pada April 2017, perusahaan di bawah naungan PT Lunaria Annua Teknologi ini sudah resmi terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Bernard Arifin, Chief Operating Officer (COO) Koinworks mengatakan, hingga Mei 2017, pihaknya telah menyalurkan pinjaman sebesar Rp 30 miliar dengan menjembatani lebih dari 300 peminjam. Koinworks memiliki 10.000 investor yang sudah bergabung. Jonathan Bryan, Head of Marketing Koinworks menyebut, hingga akhir tahun ini, perusahaan menargetkan penyaluran pinjaman berkisar Rp 100 miliar sampai Rp 200 miliar.