KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Fintech peer to peer (P2P) lending PT Lunaria Annua Teknologi atau Koinworks memacu bisnis pinjam meminjam. Hingga April 2020, P2P lending yang menyasar sektor produktif ini mencatat telah menyalurkan total pinjaman sejak berdiri senilai Rp 2,13 triliun. Adapun realisasi pinjaman sejak awal tahun hingga empat bulan pertama 2020 mencapai Rp 307,16 miliar. Adapun pinjaman yang belum lunas sebanyak Rp 377,37 miliar sampai April 2020. Sedangkan tingkat keberhasilan pengembalian pinjaman (TKB) 90 hari mencapai 95,66%. Hingga saat ini terdapat 6.525 peminjam (borrower) individu dan 2.389 peminjam institusional terdaftar. Sedangkan yang peminjam aktif ada sebanyak 3.120 peminjam individu dan 55 peminjam institusional.
KoinWorks telah salurkan pinjaman Rp 2,13 triliun hingga April
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Fintech peer to peer (P2P) lending PT Lunaria Annua Teknologi atau Koinworks memacu bisnis pinjam meminjam. Hingga April 2020, P2P lending yang menyasar sektor produktif ini mencatat telah menyalurkan total pinjaman sejak berdiri senilai Rp 2,13 triliun. Adapun realisasi pinjaman sejak awal tahun hingga empat bulan pertama 2020 mencapai Rp 307,16 miliar. Adapun pinjaman yang belum lunas sebanyak Rp 377,37 miliar sampai April 2020. Sedangkan tingkat keberhasilan pengembalian pinjaman (TKB) 90 hari mencapai 95,66%. Hingga saat ini terdapat 6.525 peminjam (borrower) individu dan 2.389 peminjam institusional terdaftar. Sedangkan yang peminjam aktif ada sebanyak 3.120 peminjam individu dan 55 peminjam institusional.