JAKARTA. Hari ini, untuk pertama kalinya, Terminal Peti Kemas (TPK) Koja melayani kapal berkapasitas 5.000 TEUs (twenty-foot equivalent units –ukuran standar sebuah kontainer). Kapal berkapasitas 5.000 TEUs ini sering pula disebut sebagai Panamax Class, merupakan standar kapal kontainer yang digunakan oleh perusahaan pelayaran internasional, karena sifat efisiensinya. Sebelumnya, Jakarta International Container Terminal (JICT) yang juga berada dalam kompleks Pelabuhan Tanjung Priok telah melayani kapal seukuran ini sejak Februari 2012 lalu. Kapal berkapasitas 5.000 TEUs yang tiba di TPK Koja dioperasikan oleh OOCL (Orient Overseas Container Line Ltd, sebuah perusahaan pelayaran besar di Hongkong.
Koja mulai layani kapal kapasitas 5.000 TEUs
JAKARTA. Hari ini, untuk pertama kalinya, Terminal Peti Kemas (TPK) Koja melayani kapal berkapasitas 5.000 TEUs (twenty-foot equivalent units –ukuran standar sebuah kontainer). Kapal berkapasitas 5.000 TEUs ini sering pula disebut sebagai Panamax Class, merupakan standar kapal kontainer yang digunakan oleh perusahaan pelayaran internasional, karena sifat efisiensinya. Sebelumnya, Jakarta International Container Terminal (JICT) yang juga berada dalam kompleks Pelabuhan Tanjung Priok telah melayani kapal seukuran ini sejak Februari 2012 lalu. Kapal berkapasitas 5.000 TEUs yang tiba di TPK Koja dioperasikan oleh OOCL (Orient Overseas Container Line Ltd, sebuah perusahaan pelayaran besar di Hongkong.