TOKYO. Investor memburu saham-saham yang diperdagangkan di bursa Jepang. Data Bloomberg menunjukkan, pada pukul 10.06 waktu Tokyo, indeks Nikkei 225 Stock Average naik 1,3% menjadi 10.786,02. Sedangkan indeks Topix naik 1% menjadi 897,94. Dalam setiap dua saham yang naik, terdapat satu saham yang turun. Pergerakan sejumlah saham turut mempengaruhi bursa Jepang. Beberapa di antaranya yakni: Canon Inc yang naik 0,6%, Fast Retailing Co naik 3,2%, dan Sharp Corp naik 2%. Pergerakan positif bursa Negero Sakura terjadi seiring pelemahan yen Jepang. Selain itu, Kabinet Jepang baru saja menyetujui penggelontoran stimulus senilai 10,3 triliun atau US$ 116 miliar untuk mempercepat pemulihan ekonomi. "Akhirnya, kita melihat adanya sinyal pemulihan pada pasar saham Jepang di mana dunia politik Jepang bergerak ke arah yang tepat," jelas Kiyoshi Ishigane, senior strategsit Mitsubishi UFJ Asset Management Co.Sekadar tambahan informasi, paket stimulus yang diumumkan hari ini meliputi 3,8 miliar yen untuk pencegahan bencana alam dan 3,1 triliun yen untuk menstimulasi investasi. Program ini akan mengerek Produk Domestik Bruto Jepang sekitar 2% dan menciptakan 600.000 lapangan kerja. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Kombinasi faktor yen dan stimulus mengerek Nikkei
TOKYO. Investor memburu saham-saham yang diperdagangkan di bursa Jepang. Data Bloomberg menunjukkan, pada pukul 10.06 waktu Tokyo, indeks Nikkei 225 Stock Average naik 1,3% menjadi 10.786,02. Sedangkan indeks Topix naik 1% menjadi 897,94. Dalam setiap dua saham yang naik, terdapat satu saham yang turun. Pergerakan sejumlah saham turut mempengaruhi bursa Jepang. Beberapa di antaranya yakni: Canon Inc yang naik 0,6%, Fast Retailing Co naik 3,2%, dan Sharp Corp naik 2%. Pergerakan positif bursa Negero Sakura terjadi seiring pelemahan yen Jepang. Selain itu, Kabinet Jepang baru saja menyetujui penggelontoran stimulus senilai 10,3 triliun atau US$ 116 miliar untuk mempercepat pemulihan ekonomi. "Akhirnya, kita melihat adanya sinyal pemulihan pada pasar saham Jepang di mana dunia politik Jepang bergerak ke arah yang tepat," jelas Kiyoshi Ishigane, senior strategsit Mitsubishi UFJ Asset Management Co.Sekadar tambahan informasi, paket stimulus yang diumumkan hari ini meliputi 3,8 miliar yen untuk pencegahan bencana alam dan 3,1 triliun yen untuk menstimulasi investasi. Program ini akan mengerek Produk Domestik Bruto Jepang sekitar 2% dan menciptakan 600.000 lapangan kerja. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News