JAKARTA. Komisi Yudisial memantau langsung sidang praperadilan yang diajukan tersangka Komisaris Jenderal Budi Gunawan terhadap Komisi Pemberantasan Korupsi di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (9/2). Salah seorang staf protokol KY, Akhiryanto mengatakan, komisioner KY yang memantau sidang praperadilan tersebut adalah Imam Anshori. "Komisionernya yang datang hanya Pak Imam. Beliau didampingi sekitar empat orang staf dari bagian pemantauan," ujar dia kepada Kompas.com, di ruang sidang.
Komisioner KY memantau langsung praperadilan BG
JAKARTA. Komisi Yudisial memantau langsung sidang praperadilan yang diajukan tersangka Komisaris Jenderal Budi Gunawan terhadap Komisi Pemberantasan Korupsi di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (9/2). Salah seorang staf protokol KY, Akhiryanto mengatakan, komisioner KY yang memantau sidang praperadilan tersebut adalah Imam Anshori. "Komisionernya yang datang hanya Pak Imam. Beliau didampingi sekitar empat orang staf dari bagian pemantauan," ujar dia kepada Kompas.com, di ruang sidang.