JAKARTA. Konsumsi rokok dan peredaran produk tembakau akan dibatasi. Divisi Advokasi Komnas Pengendalian Tembakau, Tubagus Haryo Karbianto mengatakan bahwa Indonesia menjadi satu-satunya negara di Asean yang memperbolehkan adanya iklan rokok. Adanya iklan membuat usaha yang dilakukan pemerintah untuk menekan konsumsi rokok menjadi tak efektif. “Kalau mau efektif ya dilarang,”ujar Tubagus, kepada KONTAN, Minggu (3/8). Tubagus menambahkan di Indonesia, solusi yang paling mudah adalah dengan melakukan pelarangan secara komprehensif seluruh iklan rokok yang ada di media. Di negara ini ada empat media yang diatur dengan Undang-Undang yang berbeda, sehingga harus dilakukan pendekatan yang berbeda untuk masing-masing media.
Komnas Tembakau: Aturan iklan rokok tak efektif
JAKARTA. Konsumsi rokok dan peredaran produk tembakau akan dibatasi. Divisi Advokasi Komnas Pengendalian Tembakau, Tubagus Haryo Karbianto mengatakan bahwa Indonesia menjadi satu-satunya negara di Asean yang memperbolehkan adanya iklan rokok. Adanya iklan membuat usaha yang dilakukan pemerintah untuk menekan konsumsi rokok menjadi tak efektif. “Kalau mau efektif ya dilarang,”ujar Tubagus, kepada KONTAN, Minggu (3/8). Tubagus menambahkan di Indonesia, solusi yang paling mudah adalah dengan melakukan pelarangan secara komprehensif seluruh iklan rokok yang ada di media. Di negara ini ada empat media yang diatur dengan Undang-Undang yang berbeda, sehingga harus dilakukan pendekatan yang berbeda untuk masing-masing media.