KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sandiaga Uno menjajaki kemungkinan koalisi partainya dengan Partai Demokrat pada Pilpres 2019 saat bertemu Ketua Komando Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Sandiaga menyebut pertemuannya dengan AHY pada Jumat (18/5) itu sebagai "komunikasi nasi langgi". "Pertemuan tersebut awalnya yang saya sebut sebagai komunikasi nasi langgi karena kami makan nasi langgi. Ini adalah koalisi yang kami akan coba bangun," ujar Sandiaga di Sunter, Jakarta Utara, Minggu (20/5). Wakil Gubernur DKI Jakarta itu mengaku tak membahas soal calon presiden dan calon wakil presiden saat pertemuan penjajakan koalisi tersebut. Dia dan AHY hanya membahas persoalan ekonomi hingga lapangan pekerjaan. Sandiaga menyebut hal-hal yang dibahasnya bersama AHY akan menjadi "menu" pertemuan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono apabila keduanya bertemu.
Komunikasi nasi langgi, komunikasi ala Sandiaga dan AHY
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sandiaga Uno menjajaki kemungkinan koalisi partainya dengan Partai Demokrat pada Pilpres 2019 saat bertemu Ketua Komando Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Sandiaga menyebut pertemuannya dengan AHY pada Jumat (18/5) itu sebagai "komunikasi nasi langgi". "Pertemuan tersebut awalnya yang saya sebut sebagai komunikasi nasi langgi karena kami makan nasi langgi. Ini adalah koalisi yang kami akan coba bangun," ujar Sandiaga di Sunter, Jakarta Utara, Minggu (20/5). Wakil Gubernur DKI Jakarta itu mengaku tak membahas soal calon presiden dan calon wakil presiden saat pertemuan penjajakan koalisi tersebut. Dia dan AHY hanya membahas persoalan ekonomi hingga lapangan pekerjaan. Sandiaga menyebut hal-hal yang dibahasnya bersama AHY akan menjadi "menu" pertemuan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono apabila keduanya bertemu.