KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Banyak bidang usaha berguguran saat pembatasan mobilitas masyarakat. Tapi, tak sedikit UMKM sektor makanan dan minuman yang justru bisa memanfaatkan celah usaha di tengah penerapan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM). Ambil contoh, Tahu Go, gerai berbentuk gerobak yang menjual tahu goreng besutan PT Otewe Maju Bersama. Menurut Akhdan Habibie Darwis, Media and Marketing Communication Otewe Maju Bersama, justru, Tahu Go lahir saat awal pandemi virus korona melanda Indonesia. Keberanian Otewe Maju Bersama merintis usaha Tahu Go karena konsep penjualan yang simpel. Yakni, berjualan tahu goreng menggunakan gerobak. "Kami tidak menyediakan tempat makan dan orang merasa aman, makanya kami berani," kata Akhdan kepada KONTAN, belum lama ini.
Konsep gerobak dan layanan digital jadi jurus bertahan UMKM di masa pandemi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Banyak bidang usaha berguguran saat pembatasan mobilitas masyarakat. Tapi, tak sedikit UMKM sektor makanan dan minuman yang justru bisa memanfaatkan celah usaha di tengah penerapan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM). Ambil contoh, Tahu Go, gerai berbentuk gerobak yang menjual tahu goreng besutan PT Otewe Maju Bersama. Menurut Akhdan Habibie Darwis, Media and Marketing Communication Otewe Maju Bersama, justru, Tahu Go lahir saat awal pandemi virus korona melanda Indonesia. Keberanian Otewe Maju Bersama merintis usaha Tahu Go karena konsep penjualan yang simpel. Yakni, berjualan tahu goreng menggunakan gerobak. "Kami tidak menyediakan tempat makan dan orang merasa aman, makanya kami berani," kata Akhdan kepada KONTAN, belum lama ini.