JAKARTA. Produsen migas pelat merah, PT Pertamina (Persero) menjamin pasokan bahan bakar minyak (BBM) menjelang Natal dan tahun baru aman. Pertamina memperkirakan, konsumsi avtur dan premium di Desember ini akan naik masing-masing 5% dan 5%-7%. Konsumsi avtur meningkat karena bertambahnya jumlah penerbangan untuk melayani lonjakan penumpang pada akhir tahun ini. Begitu pula pula dengan konsumsi premium naik karena meningkatnya penggunaan kendaraan bermotor untuk liburan. "Ini tentunya menambah konsumsi BBM," ujar Basuki Trikora Putra, Vice President Communication PT Pertamina, (21/12). Basuki bilang, Pertamina akan menjaga stok BBM dengan segala cara, termasuk menambah impor BBM jenis premium dari kondisi normal. Ketersediaan stok ini sudah dipersiapkan sejak November 2009 lalu.
Konsumsi Avtur dan Premium Naik 5%-7%
JAKARTA. Produsen migas pelat merah, PT Pertamina (Persero) menjamin pasokan bahan bakar minyak (BBM) menjelang Natal dan tahun baru aman. Pertamina memperkirakan, konsumsi avtur dan premium di Desember ini akan naik masing-masing 5% dan 5%-7%. Konsumsi avtur meningkat karena bertambahnya jumlah penerbangan untuk melayani lonjakan penumpang pada akhir tahun ini. Begitu pula pula dengan konsumsi premium naik karena meningkatnya penggunaan kendaraan bermotor untuk liburan. "Ini tentunya menambah konsumsi BBM," ujar Basuki Trikora Putra, Vice President Communication PT Pertamina, (21/12). Basuki bilang, Pertamina akan menjaga stok BBM dengan segala cara, termasuk menambah impor BBM jenis premium dari kondisi normal. Ketersediaan stok ini sudah dipersiapkan sejak November 2009 lalu.