KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sebagai upaya peningkatan pelayanan SPBU, PT Pertamina melakukan inovasi baru Bright Store. Yakni, pusat layanan alias one stop service yang menyediakan beragam produk untuk kendaraan bermotor juga kebutuhan masyarakat. Peningkatan layanan Bright Store tersebut, Unit Manager Communication Relations & CSR MOR III Pertamina Eko Kristiawan mengatakan, sejalan dengan pertumbuhan konsumsi BBM pada masa transisi tatanan baru. Peresmian konsep baru Bright Store berlangsung di SPBU Jalan Ir Djuanda, Dago, Kota Bandung, Kamis (27/8). Menurut Eko, konsep baru ini berawal dari ekspektasi pelanggan yang menghendaki tempat singgah yang modern dan nyaman.
Konsumsi BBM tumbuh, Pertamina tingkatkan layanan SPBU lewat inovasi Bright Store
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sebagai upaya peningkatan pelayanan SPBU, PT Pertamina melakukan inovasi baru Bright Store. Yakni, pusat layanan alias one stop service yang menyediakan beragam produk untuk kendaraan bermotor juga kebutuhan masyarakat. Peningkatan layanan Bright Store tersebut, Unit Manager Communication Relations & CSR MOR III Pertamina Eko Kristiawan mengatakan, sejalan dengan pertumbuhan konsumsi BBM pada masa transisi tatanan baru. Peresmian konsep baru Bright Store berlangsung di SPBU Jalan Ir Djuanda, Dago, Kota Bandung, Kamis (27/8). Menurut Eko, konsep baru ini berawal dari ekspektasi pelanggan yang menghendaki tempat singgah yang modern dan nyaman.