KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Lonjakan konsumsi Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi terus terjadi hingga Juli 2022. Anggota Komite Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) Saleh Abdurrahman mengungkapkan, konsumsi telah melebihi 55% kuota baik untuk Jenis BBM Tertentu (JBT) Solar maupun Jenis BBM Khusus Penugasan (JBKP) Pertalite. "Saat ini masing-masing sudah mencapai lebih dari 55%, bahkan Pertalite 60%," ungkap Saleh kepada Kontan.co.id, Minggu (31/7). Asal tahu saja, untuk tahun ini kuota solar subsidi ditetapkan sebesar 15,10 juta kiloliter (kl). Sementara kuota Pertalite ditetapkan sebesar 23,05 juta kl.
Konsumsi Pertalite Terus Melonjak, Tembus 60% dari Kuota
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Lonjakan konsumsi Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi terus terjadi hingga Juli 2022. Anggota Komite Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) Saleh Abdurrahman mengungkapkan, konsumsi telah melebihi 55% kuota baik untuk Jenis BBM Tertentu (JBT) Solar maupun Jenis BBM Khusus Penugasan (JBKP) Pertalite. "Saat ini masing-masing sudah mencapai lebih dari 55%, bahkan Pertalite 60%," ungkap Saleh kepada Kontan.co.id, Minggu (31/7). Asal tahu saja, untuk tahun ini kuota solar subsidi ditetapkan sebesar 15,10 juta kiloliter (kl). Sementara kuota Pertalite ditetapkan sebesar 23,05 juta kl.