KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Acset Indonusa Tbk (ACST) ketiban pulung ramainya proyek infrastruktur. Perolehan kontrak baru perusahaan selama 2017 melesat tajam. Berdasarkan keterangan resmi perusahaan, Rabu (28/2), kontrak baru ACST sepanjang 2017 mencapai Rp 8,4 triliun. Angka ini naik 121% dibanding periode yang sama tahun sebelumnya, Rp 3,8 triliun. Bukan hanya naik signifikan. Perolehan kontrak baru itu juga melampaui target perusahaan ini, yakni sebesar Rp 7,5 triliun. Dus, ACST hingga kini, mengerjakan proyek lainnya dengan jumlah kontrak sebesar Rp 10,5triliun, yang terdiri dari proporsi carry over order tahun 2016 dan kontrak baru tahun 2017.
Kontrak baru Acset Indonusa melesat 121% sepanjang 2017
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Acset Indonusa Tbk (ACST) ketiban pulung ramainya proyek infrastruktur. Perolehan kontrak baru perusahaan selama 2017 melesat tajam. Berdasarkan keterangan resmi perusahaan, Rabu (28/2), kontrak baru ACST sepanjang 2017 mencapai Rp 8,4 triliun. Angka ini naik 121% dibanding periode yang sama tahun sebelumnya, Rp 3,8 triliun. Bukan hanya naik signifikan. Perolehan kontrak baru itu juga melampaui target perusahaan ini, yakni sebesar Rp 7,5 triliun. Dus, ACST hingga kini, mengerjakan proyek lainnya dengan jumlah kontrak sebesar Rp 10,5triliun, yang terdiri dari proporsi carry over order tahun 2016 dan kontrak baru tahun 2017.