Kontribusi periode mudik bagi pendapatan Jasa Marga (JSMR) tak terlalu signifikan



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Jasa Marga Tbk (JSMR, anggota indeks Kompas100) menyampaikan kontribusi musim mudik Lebaran terhadap pendapatan perusahaan tidak terlalu signifikan. Bahkan pendapatan pada saat arus mudik dan arus balik Lebaran persentase kontribusinya tak sampai dua digit terhadap total pendapatan.

M. Agus Setiawan, Sekretaris Perusahaan JSMR menjelaskan secara historikal pendapatan selalu naik ketika musim mudik lebaran. Hanya saja dirinya belum mau membeberkan seberapa signifikan kontribusi saat musim mudik lebaran tahun ini.

"Kontribusi kenaikan beberapa hari di arus mudik dan balik, bila dibandingkan ke (pendapatan) setahun persentasenya tidak terlalu besar," ujarnya kepada Kontan.co.id, Senin (10/6).


Selain itu, pada musim mudik lebaran kali ini emiten berkode JSMR ini juga memberikan diskon tarif kepada pengguna jalan diseluruh ruas tol miliknya. Diskon tersebut diberikan sebesar 15% pada arus mudik 27 Mei-29 Mei 2019 dan arus balik tanggal 10 Juni hingga 12 Juni 2019.

Dirinya mengatakan bahwa pemberian diskon dilakukan untuk mengurai kemacetan dan mengantisipasi sebaran volume pengguna jalan. Selain juga bentuk pelayanan dan apresiasi untuk pengguna jalan yang bertujuan mudik lebaran maupun arus balik.

Pemberian diskon ini menurutnya tidak mengganggu pendapatan saat mudik lebaran. Hal ini karena secara historikal jumlah kendaraan selalu mengalami kenaikan. Perusahaan juga sudah menghitung dampaknya terhadap target pendapatan selama libur lebaran.

"Sudah dihitung dampaknya, masih dalam kendali kami. Di satu sisi diberikan diskon, di sisi lain volume lalu lintas saat lebaran juga meningkat sangat signifikan," tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tendi Mahadi