Kopi dengan Madu, Baik atau Buruk untuk Kesehatan?



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kopi dengan madu sepertinya nikmat. Namun, benarkah kopi dengan madu baik untuk kesehatan? 

Anda penggemar kopi? Pernahkah Anda minum secangkir kopi dengan tambahan beberapa tetes madu? 

Baca Juga: 10 Minuman Berbahan Alami yang Bisa Meredakan Asam Lambung Tinggi


Kopi dengan madu memberikan rasa manis yang lembut dan semakin nikmat. 

Apakah kopi yang diberikan tambahan madu baik dan aman untuk kesehatan? 

Mengutip dari Healthline, madu memberikan beberapa vitamin, mineral, dan senyawa penambah kesehatan lainnya yang bisa memberikan sedikit tambahan nutrisi pada kopi . 

Selain itu, madu juga mengandung antioksidan yang telah terbukti bisa membantu mencegah kerusakan sel yang disebabkan oleh senyawa berbahaya yang disebut dengan radikal bebas. 

Madu mentah mengandung serbuk sari yang telah terbukti membantu mengurangi alergi dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh. 

Memberikan tambahan kalori 

Untuk kesehatan yang optimal, Anda harus membatasi asupan gula tambahan termasuk madu, tidak lebih dari 5% dari asupan kalori harian Anda. 

Menambahkan dua sendok teh madu yang menyediakan 40 kalori dan 12 gram gula ke dalam kopi bisa dengan mudah menyebabkan tubuh melampaui batas, terutama jika Anda minum beberapa cangkir per hari. 

Asupan gula tambahan yang tinggi telah dihubungkan dengan obesitas, diabetes tipe 2, dan penyakit jantung. 

Mengubah rasa 

Madu bisa merubah rasa kopi. Rasa madu tergantung pada jenis serbuk sari dari mana ia dibuat. 

Misalnya, madu manuka memiliki rasa yang kuat sehingga bisa mempengaruhi rasa asli kopi. 

Jika Anda ingin mencoba menambahkan madu ke dalam kopi, sebaiknya mulailah dengan beberapa tetes madu semanggi yang tidak banyak merubah rasa kopi. 

Baca Juga: Camilan Rendah Karbohidrat yang Baik dan Aman Dikonsumsi Penderita Diabetes Tipe 1

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Sulistiowati