Bandarlampung. Volume ekspor biji kopi robusta Lampung pada Februari 2016 mencapai 9.896 ton senilai US$ 16,25 juta atau naik bila dibandingkan bulan lalu. "Pada Januari 2016 ekpor biji kopi Lampung senilai US$ 14 juta dengan volume 8.418 ton," kata Kepala Dinas Perdagangan Provinsi Lampung, Ferynia, di Bandarlampung, Selasa. Ia mengatakan naiknya ekspor biji kopi robusta itu mengingat stok kopi di petani maupun pengekspor cukup banyak. Pengekspor juga harus memenuhi kontrak penjualannya kepada pembeli dari luar negeri sehingga mereka memenuhi perjanjian jual beli dalam kontraknya.
Kopi Lampung kian laris di luar negeri
Bandarlampung. Volume ekspor biji kopi robusta Lampung pada Februari 2016 mencapai 9.896 ton senilai US$ 16,25 juta atau naik bila dibandingkan bulan lalu. "Pada Januari 2016 ekpor biji kopi Lampung senilai US$ 14 juta dengan volume 8.418 ton," kata Kepala Dinas Perdagangan Provinsi Lampung, Ferynia, di Bandarlampung, Selasa. Ia mengatakan naiknya ekspor biji kopi robusta itu mengingat stok kopi di petani maupun pengekspor cukup banyak. Pengekspor juga harus memenuhi kontrak penjualannya kepada pembeli dari luar negeri sehingga mereka memenuhi perjanjian jual beli dalam kontraknya.