KONTAN.CO.ID - WUHAN. Presiden China Xi Jinping berjalan di atas panggung di hadapan penonton yang memujanya di sebuah Aula Besar Rakyat di Beijing kurang dari tiga minggu yang lalu. Dia menyuarakan kesuksesannya dalam mengarahkan Tiongkok melewati tahun yang penuh gejolak dan menjanjikan negara tersebut akan semakin maju di tahun 2020. “Setiap orang Tionghoa, setiap anggota bangsa China, harus merasa bangga hidup di era yang hebat ini. Kemajuan kita tidak akan terhenti oleh badai dan godaan," katanya disertai degan tepuk tangan meriah sehari sebelum liburan Tahun Baru Imlek. Melansir New York Times, pada saat itu, Xi tidak menyebutkan tentang virus corona baru yang berbahaya yang telah bertahan dengan kuat di negara itu. Ketika dia berpidato, pemerintah daerah mengunci Wuhan, sebuah kota berpenduduk 11 juta orang. Ini merupakan sebuah bentuk kepanikan pemerintah setempat untuk menghentikan penyebaran virus dari pusatnya.
Korban tewas virus corona menembus angka 800, di manakah Xi Jinping?
KONTAN.CO.ID - WUHAN. Presiden China Xi Jinping berjalan di atas panggung di hadapan penonton yang memujanya di sebuah Aula Besar Rakyat di Beijing kurang dari tiga minggu yang lalu. Dia menyuarakan kesuksesannya dalam mengarahkan Tiongkok melewati tahun yang penuh gejolak dan menjanjikan negara tersebut akan semakin maju di tahun 2020. “Setiap orang Tionghoa, setiap anggota bangsa China, harus merasa bangga hidup di era yang hebat ini. Kemajuan kita tidak akan terhenti oleh badai dan godaan," katanya disertai degan tepuk tangan meriah sehari sebelum liburan Tahun Baru Imlek. Melansir New York Times, pada saat itu, Xi tidak menyebutkan tentang virus corona baru yang berbahaya yang telah bertahan dengan kuat di negara itu. Ketika dia berpidato, pemerintah daerah mengunci Wuhan, sebuah kota berpenduduk 11 juta orang. Ini merupakan sebuah bentuk kepanikan pemerintah setempat untuk menghentikan penyebaran virus dari pusatnya.