KONTAN.CO.ID - BEIJING. Presiden China Xi Jinping pada hari Selasa (28/1/2020) mengatakan, wabah virus corona Wuhan adalah "iblis" yang memengaruhi kesehatan global. Terkait hal itu, dia menjanjikan transparansi krisis saat jumlah korban terinfeksi semakin melonjak pada Selasa. Melansir South China Morning Post, saat pertemuan dengan manajer umum Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), Tedros Adhanom Ghebreyesus, Xi mengatakan bahwa China yakin dapat mengatasi krisis dan bahwa ia percaya masyarakat internasional akan menilai penyebaran dengan cara yang "obyektif, adil, tenang dan rasional". "Epidemi itu iblis dan kita tidak bisa membiarkan iblis ini bersembunyi," kata media pemerintah mengutip Xi. "Pemerintah China selalu mengadopsi sikap terbuka, transparan, dan bertanggung jawab terhadap penyampaian informasi yang tepat waktu tentang epidemi, di dalam negeri dan ke negara lain."
Korban virus corona berjatuhan, Xi Jinping: China bisa mengatasi iblis ini
KONTAN.CO.ID - BEIJING. Presiden China Xi Jinping pada hari Selasa (28/1/2020) mengatakan, wabah virus corona Wuhan adalah "iblis" yang memengaruhi kesehatan global. Terkait hal itu, dia menjanjikan transparansi krisis saat jumlah korban terinfeksi semakin melonjak pada Selasa. Melansir South China Morning Post, saat pertemuan dengan manajer umum Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), Tedros Adhanom Ghebreyesus, Xi mengatakan bahwa China yakin dapat mengatasi krisis dan bahwa ia percaya masyarakat internasional akan menilai penyebaran dengan cara yang "obyektif, adil, tenang dan rasional". "Epidemi itu iblis dan kita tidak bisa membiarkan iblis ini bersembunyi," kata media pemerintah mengutip Xi. "Pemerintah China selalu mengadopsi sikap terbuka, transparan, dan bertanggung jawab terhadap penyampaian informasi yang tepat waktu tentang epidemi, di dalam negeri dan ke negara lain."