KONTAN.CO.ID - SEOUL. Korea Selatan akan mencabut mandat penggunaan masker untuk sebagian besar tempat umum dalam ruangan pada akhir bulan ini. Hal tersebut disampaikan Perdana Menteri Korea Selatan Han Duck-soo pada Jumat (20/1/2023). Kendati demikian, penggunaan masker masih diwajibkan di fasilias transportasi umum dan fasilitas medis. Mengutip Reuters, pencabutan aturan mengenakan masker akan mulai berlaku pada 30 Januari. Ini merupakan langkah terbaru Korea Selatan untuk melonggarkan aturan COVID-19 karena kasus baru menunjukkan tanda-tanda perlambatan. "Jumlah infeksi baru setiap hari terus menurun dan meskipun ada kekhawatiran atas lonjakan kasus di China, situasi di sini terkendali tanpa masalah besar," kata perdana menteri selama pertemuan tanggapan COVID.
Korea Selatan Bakal Bolehkan Lepas Masker dalam Ruangan Mulai 30 Januari
KONTAN.CO.ID - SEOUL. Korea Selatan akan mencabut mandat penggunaan masker untuk sebagian besar tempat umum dalam ruangan pada akhir bulan ini. Hal tersebut disampaikan Perdana Menteri Korea Selatan Han Duck-soo pada Jumat (20/1/2023). Kendati demikian, penggunaan masker masih diwajibkan di fasilias transportasi umum dan fasilitas medis. Mengutip Reuters, pencabutan aturan mengenakan masker akan mulai berlaku pada 30 Januari. Ini merupakan langkah terbaru Korea Selatan untuk melonggarkan aturan COVID-19 karena kasus baru menunjukkan tanda-tanda perlambatan. "Jumlah infeksi baru setiap hari terus menurun dan meskipun ada kekhawatiran atas lonjakan kasus di China, situasi di sini terkendali tanpa masalah besar," kata perdana menteri selama pertemuan tanggapan COVID.