KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Setelah Jepang, Korea Selatan turut mendesak Indonesia untuk segera membuka kembali keran ekspor batubara yang dilarang sejak 1 Januari 2022. Mengutip Yonhap News Agency, Korea Selatan melalui Kementerian Perdagangan dikabarkan telah melakukan pertemuan melalui video dengan Kementerian Perdagangan Indonesia. “Menteri Perdagangan Yeo Han-koo menyampaikan keprihatinan pemerintah atas larangan ekspor batu bara Indonesia dan sangat meminta kerja sama pemerintah Indonesia agar pengiriman batu bara segera dimulai kembali,” kata Kementerian Perdagangan Korea Selatan dalam keterangan resmi, Jumat (7/1).
Korea Selatan Desak Indonesia Kembali Buka Keran Ekspor Batubara
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Setelah Jepang, Korea Selatan turut mendesak Indonesia untuk segera membuka kembali keran ekspor batubara yang dilarang sejak 1 Januari 2022. Mengutip Yonhap News Agency, Korea Selatan melalui Kementerian Perdagangan dikabarkan telah melakukan pertemuan melalui video dengan Kementerian Perdagangan Indonesia. “Menteri Perdagangan Yeo Han-koo menyampaikan keprihatinan pemerintah atas larangan ekspor batu bara Indonesia dan sangat meminta kerja sama pemerintah Indonesia agar pengiriman batu bara segera dimulai kembali,” kata Kementerian Perdagangan Korea Selatan dalam keterangan resmi, Jumat (7/1).