KONTAN.CO.ID - SEOUL. Korea Selatan menjatuhkan sanksi terhadap tujuh warga Korea Utara dan dua kapal Rusia atas perdagangan senjata dan kegiatan lain antara Pyongyang dan Moskow yang dianggap melanggar resolusi Dewan Keamanan PBB. Mengutip Reuters, Jumat (24/5) dalam sebuah pernyataan resmi, Kementerian Luar Negeri Korea Selatan mengungkapkan, kapal-kapal Rusia membawa sejumlah besar kontainer antara Rusia dan Korea Utara yang mengangkut pasokan militer. Hal ini jelas merupakan pelanggaran terhadap resolusi Dewan Keamanan PBB. Amerika Serikat dan Korea Selatan menuduh Korea Utara mentransfer senjata ke Rusia untuk digunakan dalam perang di Ukraina. Baik Moskow maupun Pyongyang membantah tuduhan tersebut, namun berjanji untuk memperdalam hubungan militer pada tahun lalu.
Korea Selatan Jatuhkan Sanksi terhadap Warga Korut dan Dua Kapal Rusia
KONTAN.CO.ID - SEOUL. Korea Selatan menjatuhkan sanksi terhadap tujuh warga Korea Utara dan dua kapal Rusia atas perdagangan senjata dan kegiatan lain antara Pyongyang dan Moskow yang dianggap melanggar resolusi Dewan Keamanan PBB. Mengutip Reuters, Jumat (24/5) dalam sebuah pernyataan resmi, Kementerian Luar Negeri Korea Selatan mengungkapkan, kapal-kapal Rusia membawa sejumlah besar kontainer antara Rusia dan Korea Utara yang mengangkut pasokan militer. Hal ini jelas merupakan pelanggaran terhadap resolusi Dewan Keamanan PBB. Amerika Serikat dan Korea Selatan menuduh Korea Utara mentransfer senjata ke Rusia untuk digunakan dalam perang di Ukraina. Baik Moskow maupun Pyongyang membantah tuduhan tersebut, namun berjanji untuk memperdalam hubungan militer pada tahun lalu.