KONTAN.CO.ID - SEOUL. Korea Selatan dan Amerika Serikat akan melakukan latihan militer musim semi pekan ini, tetapi jumlah pasukan yang akan mengikuti latihan bersama akan lebih kecil dari biasanya karena pandemi virus corona. Mengutip Reuters, Minggu (7/3), Kepala Staf Gabungan (JCS) Korea Selatan dalam sebuah pernyataan mengungkapkan, sekutu akan memulai latihan pos komando simulasi komputer selama sembilan hari pada Senin. Korea Selatan dan Amerika Serikat memutuskan untuk melanjutkan latihan setelah "secara komprehensif mempertimbangkan situasi Covid-19, pemeliharaan postur kesiapan tempur, denuklirisasi Semenanjung Korea dan pembentukan perdamaian," kata Kepala Staf Gabungan, mencatat bahwa latihan ini bersifat "defensif".
Korea Selatan mengurangi skala latihan militer dengan AS imbas pandemi Covid-19
KONTAN.CO.ID - SEOUL. Korea Selatan dan Amerika Serikat akan melakukan latihan militer musim semi pekan ini, tetapi jumlah pasukan yang akan mengikuti latihan bersama akan lebih kecil dari biasanya karena pandemi virus corona. Mengutip Reuters, Minggu (7/3), Kepala Staf Gabungan (JCS) Korea Selatan dalam sebuah pernyataan mengungkapkan, sekutu akan memulai latihan pos komando simulasi komputer selama sembilan hari pada Senin. Korea Selatan dan Amerika Serikat memutuskan untuk melanjutkan latihan setelah "secara komprehensif mempertimbangkan situasi Covid-19, pemeliharaan postur kesiapan tempur, denuklirisasi Semenanjung Korea dan pembentukan perdamaian," kata Kepala Staf Gabungan, mencatat bahwa latihan ini bersifat "defensif".