KONTAN.CO.ID - SEOUL. Badan keamanan obat Korea Selatan akhirnya menyetujui vaksin untuk virus corona milik AstraZeneca untuk semua orang dewasa, termasuk bagi penduduk yang berusia 65 ke atas. Izin itu keluar di tengah kontroversi kemanjuran dari vaksin AstraZeneca belakangan ini. Rabu (10/2), Kementerian Keamanan Pangan dan Obat Korea Selatan telah memberikan lampu hijau penggunaan vaksin yang dikembangkan oleh raksasa farmasi asal Inggris-Swedia dan Universitas Oxford setelah pertemuan tinjauan akhir. Kementerian juga menyetujui dua rejimen dosis penuh AstraZeneca dengan syarat perusahaan farmasi tersebut menyerahkan data lebih lanjut tentang uji klinis fase tiga saat ini pada orang dewasa berusia di atas 18 tahun.
Korea Selatan setujui vaksin Covid-19 dari AstraZeneca untuk semua orang dewasa
KONTAN.CO.ID - SEOUL. Badan keamanan obat Korea Selatan akhirnya menyetujui vaksin untuk virus corona milik AstraZeneca untuk semua orang dewasa, termasuk bagi penduduk yang berusia 65 ke atas. Izin itu keluar di tengah kontroversi kemanjuran dari vaksin AstraZeneca belakangan ini. Rabu (10/2), Kementerian Keamanan Pangan dan Obat Korea Selatan telah memberikan lampu hijau penggunaan vaksin yang dikembangkan oleh raksasa farmasi asal Inggris-Swedia dan Universitas Oxford setelah pertemuan tinjauan akhir. Kementerian juga menyetujui dua rejimen dosis penuh AstraZeneca dengan syarat perusahaan farmasi tersebut menyerahkan data lebih lanjut tentang uji klinis fase tiga saat ini pada orang dewasa berusia di atas 18 tahun.