KONTAN.CO.ID - PYONGYANG. Korea Utara pada hari Kamis (13/4) kembali melakukan uji coba peluncuran rudal balistik antarbenua (ICBM). Oleh para pengamat, ICBM yang meluncur kali ini diduga merupakan jenis terbaru. Kepala Staf Gabungan Militer Korea Selatan mengatakan, rudal itu diluncurkan pada sudut tinggi dari dekat ibu kota Korea Utara, Pyongyang dan jatuh di perairan antara Semenanjung Korea dan Jepang setelah penerbangan sejauh 1.000 kilometer. Dilansir AP News, militer Korea Selatan menggambarkan ICBM itu memiliki jangkauan menengah atau lebih jauh. Sementara itu, Dewan Keamanan Nasional AS menyebutnya rudal jarak jauh dan menteri pertahanan Jepang menyebutnya sebagai senjata kelas ICBM.
Korea Utara Kembali Uji Tembak ICBM, Kali Ini Diduga Jenis Baru
KONTAN.CO.ID - PYONGYANG. Korea Utara pada hari Kamis (13/4) kembali melakukan uji coba peluncuran rudal balistik antarbenua (ICBM). Oleh para pengamat, ICBM yang meluncur kali ini diduga merupakan jenis terbaru. Kepala Staf Gabungan Militer Korea Selatan mengatakan, rudal itu diluncurkan pada sudut tinggi dari dekat ibu kota Korea Utara, Pyongyang dan jatuh di perairan antara Semenanjung Korea dan Jepang setelah penerbangan sejauh 1.000 kilometer. Dilansir AP News, militer Korea Selatan menggambarkan ICBM itu memiliki jangkauan menengah atau lebih jauh. Sementara itu, Dewan Keamanan Nasional AS menyebutnya rudal jarak jauh dan menteri pertahanan Jepang menyebutnya sebagai senjata kelas ICBM.