KONTAN.CO.ID - LONDON. Untuk keenambelas kalinya, Korea Utara menjadi negara di urutan terbawah dalam penilaian Democracy Index. Penilaian terbaru di tahun 2020 mengklasifikasikan Korea Utara sebagai negara dengan "rezim otoriter". Laporan tahunan dari Economist Intelligence Unit (EIU) menunjukkan bahwa Korea Utara ada di posisi terendah dalam indeks demokrasi dunia tahun 2020. Dengan ini, Korea Utara ada di posisi terendah selama 16 tahun berturut-turut. Dilansir dari Yonhap, Korea Utara berada di urutan terbawah di antara 167 negara yang disurvei. Dalam penilaian, Korea Utara mendapat skor 1,08 dari total 10 poin.
Korea Utara menjadi negara dengan demokrasi terburuk di tahun 2020
KONTAN.CO.ID - LONDON. Untuk keenambelas kalinya, Korea Utara menjadi negara di urutan terbawah dalam penilaian Democracy Index. Penilaian terbaru di tahun 2020 mengklasifikasikan Korea Utara sebagai negara dengan "rezim otoriter". Laporan tahunan dari Economist Intelligence Unit (EIU) menunjukkan bahwa Korea Utara ada di posisi terendah dalam indeks demokrasi dunia tahun 2020. Dengan ini, Korea Utara ada di posisi terendah selama 16 tahun berturut-turut. Dilansir dari Yonhap, Korea Utara berada di urutan terbawah di antara 167 negara yang disurvei. Dalam penilaian, Korea Utara mendapat skor 1,08 dari total 10 poin.