JAKARTA. Tekanan tinggi pada harga logam mulia datang akibat keperkasaan USD yang lantas menyurutkan pamor safe haven termasuk perak. Meski di masa depan di proyeksi harga perak masih cenderung bergerak positif dengan harapan dari dukungan permintaan sektor industri, kini harga perak sudah menyentuh level terendahnya sejak April 2016 lalu. Mengutip Bloomberg, Jumat (23/12), harga perak kontrak pengiriman Maret 2017 di Commodity Exchange terkikis 0,75% di level US$ 15,75 per ons troi dibanding hari sebelumnya. Sejalan, sepekan terakhir pun harga perak sudah mengempis 2,83%. Ibrahim, Direktur PT Garuda Berjangka menuturkan semua perhatian yang tertuju pada USD akibat proyeksi masa depan ekonomi AS yang positif dari The Fed jadi penyebab utama terpuruknya harga perak. Apalagi terbaru data pertumbuhan ekonomi kuartal tiga AS tumbuh dari 3,2% menjadi 3,5%.
Koreksi perak bisa usai di awal pekan
JAKARTA. Tekanan tinggi pada harga logam mulia datang akibat keperkasaan USD yang lantas menyurutkan pamor safe haven termasuk perak. Meski di masa depan di proyeksi harga perak masih cenderung bergerak positif dengan harapan dari dukungan permintaan sektor industri, kini harga perak sudah menyentuh level terendahnya sejak April 2016 lalu. Mengutip Bloomberg, Jumat (23/12), harga perak kontrak pengiriman Maret 2017 di Commodity Exchange terkikis 0,75% di level US$ 15,75 per ons troi dibanding hari sebelumnya. Sejalan, sepekan terakhir pun harga perak sudah mengempis 2,83%. Ibrahim, Direktur PT Garuda Berjangka menuturkan semua perhatian yang tertuju pada USD akibat proyeksi masa depan ekonomi AS yang positif dari The Fed jadi penyebab utama terpuruknya harga perak. Apalagi terbaru data pertumbuhan ekonomi kuartal tiga AS tumbuh dari 3,2% menjadi 3,5%.