KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas terkoreksi tipis setelah melonjak di akhir pekan. Senin (29/4) pukul 7.42 WIB, harga emas untuk pengiriman Juni 2019 di Commodity Exchange berada di US$ 1.287,40 per ons troi, turun 0,11% jika dibandingkan dengan harga akhir pekan lalu. Dalam sepekan, harga emas masih menguat 0,77%. Koreksi harga emas ini terjadi di tengah penguatan indeks dollar yang masih berlangsung. Awal pekan ini, indeks dollar masih bertahan menguat ke 98,03. Indeks yang mencerminkan nilai tukar dollar Amerika Serikat (AS) terhadap mata uang utama dunia ini bergerak di atas 98 sejak pertengahan pekan lalu. Lonjakan indeks dollar inilah yang menjadi salah satu penyebab penurunan harga emas pekan lalu.
Koreksi tipis, harga emas masih naik 0,77% dalam sepekan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas terkoreksi tipis setelah melonjak di akhir pekan. Senin (29/4) pukul 7.42 WIB, harga emas untuk pengiriman Juni 2019 di Commodity Exchange berada di US$ 1.287,40 per ons troi, turun 0,11% jika dibandingkan dengan harga akhir pekan lalu. Dalam sepekan, harga emas masih menguat 0,77%. Koreksi harga emas ini terjadi di tengah penguatan indeks dollar yang masih berlangsung. Awal pekan ini, indeks dollar masih bertahan menguat ke 98,03. Indeks yang mencerminkan nilai tukar dollar Amerika Serikat (AS) terhadap mata uang utama dunia ini bergerak di atas 98 sejak pertengahan pekan lalu. Lonjakan indeks dollar inilah yang menjadi salah satu penyebab penurunan harga emas pekan lalu.