KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menjelang akhir pekan, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali ke zona merah. Kamis (18/10), IHSG turun 0,40% ke 5.845,24. Investor asing mencatatkan jual bersih (net sell) Rp 7,8 miliar. Analis Panin Sekuritas William Hartanto menilai, koreksi IHSG masih sehat. "Kekhawatiran atas pandangan hawkish The Fed dan dollar AS yang menyentuh Rp 15.200 jadi penyebab utama," ucap dia. Secara teknikal, adanya gap pada level 5.800 menjadi penyebab utama IHSG terkoreksi. Lanjar Nafi, analis Reliance Sekuritas, mengatakan, pelemahan IHSG terdorong sektor infrastruktur dan pertambangan. Secara teknikal dia memaparkan, IHSG membentuk pola candlestick bearish harami secara teknikal dengan pulled back bearish trend dan MA50. Indikator stochastic mulai jenuh beli dengan penguatan yang terbatas.
Koreksi wajar IHSG masih berpeluang terjadi hari ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menjelang akhir pekan, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali ke zona merah. Kamis (18/10), IHSG turun 0,40% ke 5.845,24. Investor asing mencatatkan jual bersih (net sell) Rp 7,8 miliar. Analis Panin Sekuritas William Hartanto menilai, koreksi IHSG masih sehat. "Kekhawatiran atas pandangan hawkish The Fed dan dollar AS yang menyentuh Rp 15.200 jadi penyebab utama," ucap dia. Secara teknikal, adanya gap pada level 5.800 menjadi penyebab utama IHSG terkoreksi. Lanjar Nafi, analis Reliance Sekuritas, mengatakan, pelemahan IHSG terdorong sektor infrastruktur dan pertambangan. Secara teknikal dia memaparkan, IHSG membentuk pola candlestick bearish harami secara teknikal dengan pulled back bearish trend dan MA50. Indikator stochastic mulai jenuh beli dengan penguatan yang terbatas.