KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bankir berusaha meningkatkan kinerja di 2018 dengan menggenjot dua sektor kredit yang berpotensi memberi kontribusi cukup signifikan yakni di konsumer dan korporasi. Oleh karena itu bankir berusaha berkompetisi memperebutkan nasabah tier 1 di sektor ini. Dalam riset Mandiri Sekuritas, Rabu pekan lalu (14/3), analis Tjandra Lienandjaja, Priscilla Thany dan Silvony Gatherie memproyeksikan, seiring dengan kompetisi memperebutkan nasabah konsumer dan korporasi ini, bank akan berusaha menurunkan suku bunga di kedua sektor tersebut. Penurunan suku bunga kredit ini bisa berefek pada perolehan margin bunga bersih atau net interest margin (NIM). Pada akhir 2017 lalu, NIM perbankan turun 41 basis poin (bps) secara year on year (yoy) menjadi 6,28%. Pada tahun ini diperkirakan margin bank akan terus turun seiring dengan persaingan di sektor konsumer dan korporasi.
Korporasi dan konsumsi jadi andalan bank
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bankir berusaha meningkatkan kinerja di 2018 dengan menggenjot dua sektor kredit yang berpotensi memberi kontribusi cukup signifikan yakni di konsumer dan korporasi. Oleh karena itu bankir berusaha berkompetisi memperebutkan nasabah tier 1 di sektor ini. Dalam riset Mandiri Sekuritas, Rabu pekan lalu (14/3), analis Tjandra Lienandjaja, Priscilla Thany dan Silvony Gatherie memproyeksikan, seiring dengan kompetisi memperebutkan nasabah konsumer dan korporasi ini, bank akan berusaha menurunkan suku bunga di kedua sektor tersebut. Penurunan suku bunga kredit ini bisa berefek pada perolehan margin bunga bersih atau net interest margin (NIM). Pada akhir 2017 lalu, NIM perbankan turun 41 basis poin (bps) secara year on year (yoy) menjadi 6,28%. Pada tahun ini diperkirakan margin bank akan terus turun seiring dengan persaingan di sektor konsumer dan korporasi.