KONTAN.CO.ID - SEOUL. Kasus virus corona baru di Korea Selatan yang dikonfirmasi pada hari Sabtu (7/3/2020) naik 174 kasus dari posisi Jumat malam. Data yang dirilis Pusat Krisis dan Pengendalian dan Pencegahan (KCDC) Korea Selatan menunjukkan, penghitungan total nasional di Korsel untuk kasus virus corona menjadi 6.767. Melansir Reuters, korban tewas tetap tidak berubah sebanyak 44 kasus dari Jumat malam, tambah KCDC. Jumlah penyakit menular telah melonjak di Korea Selatan sejak pertengahan Februari ketika seorang wanita berusia 61 tahun yang dikenal sebagai "Pasien 31" dites positif setelah menghadiri layanan keagamaan di cabang Gereja Shincheonji Yesus di kota tenggara Daegu.
Korsel konfirmasi 174 kasus virus corona baru, hubungan Seoul-Tokyo sempat memanas
KONTAN.CO.ID - SEOUL. Kasus virus corona baru di Korea Selatan yang dikonfirmasi pada hari Sabtu (7/3/2020) naik 174 kasus dari posisi Jumat malam. Data yang dirilis Pusat Krisis dan Pengendalian dan Pencegahan (KCDC) Korea Selatan menunjukkan, penghitungan total nasional di Korsel untuk kasus virus corona menjadi 6.767. Melansir Reuters, korban tewas tetap tidak berubah sebanyak 44 kasus dari Jumat malam, tambah KCDC. Jumlah penyakit menular telah melonjak di Korea Selatan sejak pertengahan Februari ketika seorang wanita berusia 61 tahun yang dikenal sebagai "Pasien 31" dites positif setelah menghadiri layanan keagamaan di cabang Gereja Shincheonji Yesus di kota tenggara Daegu.