KONTAN.CO.ID - SEOUL. Korea Utara merayakan peringatan 110 tahun kelahiran mendiang pendiri Kim Il Sung dengan kembang api, proses dan gala malam pada Jumat (15/4) malam) di alun-alun utama Pyongyang. Ribuan orang bernyanyi dan menari dengan memakai pakain tradisional berwarna warni. "The Day of the Sun" adalah hari libur umum tahunan terbesar Korea Utara. Kim, yang meninggal pada 1994, mendirikan rezim otoriter yang sekarang dipimpin oleh cucunya, Kim Jong Un. Mengutip Reuters, Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un mengunjungi makam kakeknya, dan menghadiri "pertemuan nasional dan prosesi publik" di Lapangan Kim Il Sung Pyongyang, tetapi tidak memberikan pernyataan publik yang dilaporkan.
Korut Peringati Kelahiran Kim Il Sung dengan Musik dan Tarian, Tanpa Parade Militer
KONTAN.CO.ID - SEOUL. Korea Utara merayakan peringatan 110 tahun kelahiran mendiang pendiri Kim Il Sung dengan kembang api, proses dan gala malam pada Jumat (15/4) malam) di alun-alun utama Pyongyang. Ribuan orang bernyanyi dan menari dengan memakai pakain tradisional berwarna warni. "The Day of the Sun" adalah hari libur umum tahunan terbesar Korea Utara. Kim, yang meninggal pada 1994, mendirikan rezim otoriter yang sekarang dipimpin oleh cucunya, Kim Jong Un. Mengutip Reuters, Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un mengunjungi makam kakeknya, dan menghadiri "pertemuan nasional dan prosesi publik" di Lapangan Kim Il Sung Pyongyang, tetapi tidak memberikan pernyataan publik yang dilaporkan.