KONTAN.CO.ID - BEIJING. Pemerintah Kota Nanjing, China, pada Rabu (21/7) mengimbau warganya untuk tidak keluar kota kecuali mendesak, setelah sembilan pekerja bandara di kota itu positif COVID-19. Pemerintah Nanjing, ibu kota Provinsi Jiangsu, mengatakan, warga yang pergi keluar kota harus menunjukkan hasil tes negatif COVID-19 dalam waktu 48 jam sebelum keberangkatan. Pada Selasa (20/7) malam, Pemerintah Nanjing melaporkan, ada sembilan pekerja bandara positif COVID-19 saat menjalani pengujian asam nukleat rutin dan lebih banyak sampel sedang dianalisis.
Kota di China ini minta warga tak bepergian, saat 9 pekerja bandara positif COVID-19
KONTAN.CO.ID - BEIJING. Pemerintah Kota Nanjing, China, pada Rabu (21/7) mengimbau warganya untuk tidak keluar kota kecuali mendesak, setelah sembilan pekerja bandara di kota itu positif COVID-19. Pemerintah Nanjing, ibu kota Provinsi Jiangsu, mengatakan, warga yang pergi keluar kota harus menunjukkan hasil tes negatif COVID-19 dalam waktu 48 jam sebelum keberangkatan. Pada Selasa (20/7) malam, Pemerintah Nanjing melaporkan, ada sembilan pekerja bandara positif COVID-19 saat menjalani pengujian asam nukleat rutin dan lebih banyak sampel sedang dianalisis.