JAKARTA. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengakui melakukan pengasapan di Rumah Tahanan (Rutan) KPK yang terdapat di lantai dasar dan lantai sembilan Gedung KPK, Jakarta. Pengasapan dilakukan untuk menghindari nyamuk penyebab demam berdarah dan serangga lainnya. "Fogging (pengasapan) dilakukan rutin. Sebulan sekali," kata Juru Bicara KPK Johan Budi saat dikonfirmasi, Rabu (26/2). Hal tersebut diungkapkan Johan menyusul pengacara Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan, Sadli Hasibuan yang mempertanyakan kondisi di dalam Rutan KPK lantaran kilennya mendertita demam berdarah. Akibat terjangkit penyakit tersebut, Wawan harus dirawat inap di Rumah Sakit Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur.
KPK akui lakukan pengasapan DBD setiap bulan
JAKARTA. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengakui melakukan pengasapan di Rumah Tahanan (Rutan) KPK yang terdapat di lantai dasar dan lantai sembilan Gedung KPK, Jakarta. Pengasapan dilakukan untuk menghindari nyamuk penyebab demam berdarah dan serangga lainnya. "Fogging (pengasapan) dilakukan rutin. Sebulan sekali," kata Juru Bicara KPK Johan Budi saat dikonfirmasi, Rabu (26/2). Hal tersebut diungkapkan Johan menyusul pengacara Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan, Sadli Hasibuan yang mempertanyakan kondisi di dalam Rutan KPK lantaran kilennya mendertita demam berdarah. Akibat terjangkit penyakit tersebut, Wawan harus dirawat inap di Rumah Sakit Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur.