JAKARTA. Berniat meluruskan informasi seputar sadap-menyadap, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan menggelar pertemuan dengan Markas besar kepolisian RI (Mabes Polri). "Kami ingin membahas soal supervisi dan masalah yang seolah-olah ada antara KPK dan Polri," ucap Juru Bicara KPK, Johan Budi SP. Niat bertatap muka antara dua institusi penegak hukum ini tak cuma datang dari KPK. Polri juga pernah mengutarakan maksud yang sama. "Kami melihat ada niat baik dari Polri lewat media," kata Budi. KPK akan mengundang para petinggi Polri seperti Kapolri Jenderal Bambang Hendarso Danuri dan Kepala Badan Reserse Kriminal Mabes Polri, Komjen Susno Duadji. Sementara, empat pimpinan KPK siap hadir. Meski KPK mengaku belum mendapat undangan dari kepolisian, begitu pula sebaliknya, Budi bilang, pertemuan bisa berlangsung tanpa harus ada surat undangan resmi. "Pakai protokoler juga bisa," katanya yang mengaku belum menentukan tanggal pertemuan.
KPK dan Mabes Polri Siap Menggelar Pertemuan
JAKARTA. Berniat meluruskan informasi seputar sadap-menyadap, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan menggelar pertemuan dengan Markas besar kepolisian RI (Mabes Polri). "Kami ingin membahas soal supervisi dan masalah yang seolah-olah ada antara KPK dan Polri," ucap Juru Bicara KPK, Johan Budi SP. Niat bertatap muka antara dua institusi penegak hukum ini tak cuma datang dari KPK. Polri juga pernah mengutarakan maksud yang sama. "Kami melihat ada niat baik dari Polri lewat media," kata Budi. KPK akan mengundang para petinggi Polri seperti Kapolri Jenderal Bambang Hendarso Danuri dan Kepala Badan Reserse Kriminal Mabes Polri, Komjen Susno Duadji. Sementara, empat pimpinan KPK siap hadir. Meski KPK mengaku belum mendapat undangan dari kepolisian, begitu pula sebaliknya, Budi bilang, pertemuan bisa berlangsung tanpa harus ada surat undangan resmi. "Pakai protokoler juga bisa," katanya yang mengaku belum menentukan tanggal pertemuan.