JAKARTA. Setelah melakukan penggeledahan di sejumlah ruang kerja sejumlah anggota DPR Komisi VII kemarin, kini Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan penggeledahan. KPK kembali melakukan penggeledahan terkait kasus dugaan korupsi dalam kegiatan di lingkungan Kementerian Energi dan Sumber daya Mineral (ESDM), Jumat (17/1). "Perlu disampaikan bahwa hari ini ada kegiatan geledah terkait dugaan tindak pidana korupsi penerimaan gratifikasi dengan tersangka WK (Waryono Karno), mantan Sekjen ESDM," kata Juru Bicara KPK Johan Budi kepada wartawan di Kantor KPK, Jakarta, Jumat (17/1).
KPK geledah rumah Waryono Karno
JAKARTA. Setelah melakukan penggeledahan di sejumlah ruang kerja sejumlah anggota DPR Komisi VII kemarin, kini Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan penggeledahan. KPK kembali melakukan penggeledahan terkait kasus dugaan korupsi dalam kegiatan di lingkungan Kementerian Energi dan Sumber daya Mineral (ESDM), Jumat (17/1). "Perlu disampaikan bahwa hari ini ada kegiatan geledah terkait dugaan tindak pidana korupsi penerimaan gratifikasi dengan tersangka WK (Waryono Karno), mantan Sekjen ESDM," kata Juru Bicara KPK Johan Budi kepada wartawan di Kantor KPK, Jakarta, Jumat (17/1).