JAKARTA. Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Adnan Pandu Praja meminta Kepala Badan Reserse Kriminal (Kabareskrim) Irjen Budi Waseso memulangkan Bambang Widjojanto kepada KPK. Hal itu disampaikannya di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat (23/1). "Demi menjaga hubungan kondusif antara KPK dan Polri, saya mohon agar Pak BW (Bambang Widjojanto) kembali ke KPK," kata Adnan. Adnan khawatir penangkapan salah seorang pimpinan KPK tersebut akan membuat friksi atau bahkan gesekan yang tidak perlu antardua institusi penegak hukum tersebut. Ia mengatakan, permohonan tersebut tak hanya keluar darinya, tetapi juga dari Bambang sendiri.
KPK: Kami mohon kembalikan Bambang Widjojanto
JAKARTA. Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Adnan Pandu Praja meminta Kepala Badan Reserse Kriminal (Kabareskrim) Irjen Budi Waseso memulangkan Bambang Widjojanto kepada KPK. Hal itu disampaikannya di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat (23/1). "Demi menjaga hubungan kondusif antara KPK dan Polri, saya mohon agar Pak BW (Bambang Widjojanto) kembali ke KPK," kata Adnan. Adnan khawatir penangkapan salah seorang pimpinan KPK tersebut akan membuat friksi atau bahkan gesekan yang tidak perlu antardua institusi penegak hukum tersebut. Ia mengatakan, permohonan tersebut tak hanya keluar darinya, tetapi juga dari Bambang sendiri.