JAKARTA. Komisi Pemberantasan Korupsi mulai menjadwalkan pemeriksaan sejumlah saksi dalam kasus dugaan pemerasan di Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata dengan tersangka mantan Menteri Kebudayaan dan Pariwisata, Jero Wacik. KPK sedianya memeriksa sejumlah pegawai negeri sipil pada kementerian ini sebagai saksi bagi Jero, Selasa (17/2). "Ada pemeriksaan sejumlah saksi bagi tersangka JW (Jero Wacik)," ujar Kepala Bagian Pemberitaan dan Informasi KPK Priharsa Nugraha. Adapun PNS yang diperiksa sebagai saksi bagi Jero, yaitu Kepala Bagian Akuntansi Kementerian Pariwisata Muhammad Farid dan Kepala Bagian II Korpri Kemenpar Budiarto. KPK juga menjadwalkan pemeriksaan untuk Maesaroh, mantan PNS di kementerian tersebut.
KPK mulai periksa saksi seputar Jero Wacik
JAKARTA. Komisi Pemberantasan Korupsi mulai menjadwalkan pemeriksaan sejumlah saksi dalam kasus dugaan pemerasan di Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata dengan tersangka mantan Menteri Kebudayaan dan Pariwisata, Jero Wacik. KPK sedianya memeriksa sejumlah pegawai negeri sipil pada kementerian ini sebagai saksi bagi Jero, Selasa (17/2). "Ada pemeriksaan sejumlah saksi bagi tersangka JW (Jero Wacik)," ujar Kepala Bagian Pemberitaan dan Informasi KPK Priharsa Nugraha. Adapun PNS yang diperiksa sebagai saksi bagi Jero, yaitu Kepala Bagian Akuntansi Kementerian Pariwisata Muhammad Farid dan Kepala Bagian II Korpri Kemenpar Budiarto. KPK juga menjadwalkan pemeriksaan untuk Maesaroh, mantan PNS di kementerian tersebut.