JAKARTA. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) hari ini (17/4) memanggil Bupati Bogor Rahmat Yasin untuk dimintai keterangan dalam kasus dugaan korupsi pembangunan pusat olahraga Hambalang. Rencananya, Rahmat diminta sebagai saksi atas tersangka mantan Menteri Pemuda dan Olahraga Andi A. Mallarangeng. “Diperiksa sebagai saksi tersangka AM,” kata Kepala Pemberitaan dan Informasi KPK Priharsa Nugraha Priharsa Nugraha saat ditemui di kantor KPK, Jl HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Rabu (17/4). Priharsa menambahkan, selain bersaksi untuk Andi Mallarangeng, Rahmat juga akan dimintai keterangan sebagai saksi atas tersangka Kepala Biro Keuangan dan Rumah Tangga Kementerian Pemuda dan Olahraga Dedy Kusdinar dan tersangka Mantan Kepala Divisi Konstruksi I dan mantan Direktur Operasional PT Adhi Karya Teuku Bagus.
KPK periksa Bupati Bogor terkait kasus Hambalang
JAKARTA. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) hari ini (17/4) memanggil Bupati Bogor Rahmat Yasin untuk dimintai keterangan dalam kasus dugaan korupsi pembangunan pusat olahraga Hambalang. Rencananya, Rahmat diminta sebagai saksi atas tersangka mantan Menteri Pemuda dan Olahraga Andi A. Mallarangeng. “Diperiksa sebagai saksi tersangka AM,” kata Kepala Pemberitaan dan Informasi KPK Priharsa Nugraha Priharsa Nugraha saat ditemui di kantor KPK, Jl HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Rabu (17/4). Priharsa menambahkan, selain bersaksi untuk Andi Mallarangeng, Rahmat juga akan dimintai keterangan sebagai saksi atas tersangka Kepala Biro Keuangan dan Rumah Tangga Kementerian Pemuda dan Olahraga Dedy Kusdinar dan tersangka Mantan Kepala Divisi Konstruksi I dan mantan Direktur Operasional PT Adhi Karya Teuku Bagus.