JAKARTA. Sekretaris Jenderal Mahkamah Konstitusi (MK) Djanedjri M Gaffar sambangi Kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Senin (20/1). Djanedjri datang untuk menjalani pemeriksaan sebagai saksi terkait kasus dugaan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) dalam penanganan perkara Pilkada di MK. "Dimintai keterangan untuk Pak Akil Mochtar. Terkait TPPU," kata Djanedjri kepada wartawan setibanya di Kantor KPK, Jakarta, Senin (20/1). Djanedjri sendiri tiba di Kantor KPK sekitar pukul 10.50 WIB. Djanedri tampak mengenakan baju batik lengan panjang berwarna coklat kekuning-kuningan. Namun demikian, ketika ditanyai lebih lanjut terkait apa yang diketahuinya tentang dugaan pencucian uang yang dilakukan oleh Akil, Djanedjri enggan menjawab. "Nanti kita tanya (ke KPK)," singkat dia.
KPK periksa Sekjen MK terkait dugaan TPPU Akil
JAKARTA. Sekretaris Jenderal Mahkamah Konstitusi (MK) Djanedjri M Gaffar sambangi Kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Senin (20/1). Djanedjri datang untuk menjalani pemeriksaan sebagai saksi terkait kasus dugaan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) dalam penanganan perkara Pilkada di MK. "Dimintai keterangan untuk Pak Akil Mochtar. Terkait TPPU," kata Djanedjri kepada wartawan setibanya di Kantor KPK, Jakarta, Senin (20/1). Djanedjri sendiri tiba di Kantor KPK sekitar pukul 10.50 WIB. Djanedri tampak mengenakan baju batik lengan panjang berwarna coklat kekuning-kuningan. Namun demikian, ketika ditanyai lebih lanjut terkait apa yang diketahuinya tentang dugaan pencucian uang yang dilakukan oleh Akil, Djanedjri enggan menjawab. "Nanti kita tanya (ke KPK)," singkat dia.