JAKARTA. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menjadwalkan pemeriksaan terhadap Dadang Prijatna dan Mamak Jamaksari terkait kasus pengadaan alat-alat kesehatan (alkes) kedokteran umum di Puskesmas Kota Tangerang Selatan untuk tahun anggaran 2012, Selasa (19/11). Meskipun keduanya merupakan tersangka dalam kasus tersebut, tetapi hari ini keduanya akan diperiksa dalam kapasitasnya sebagai saksi untuk adik Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah, Tubagus Chaery Wardana alias Wawan. "Yang bersangkutan akan diperiksa sebagai saksi untuk TCW (Tubagus Chaery Wardana)," kata Kepala Bagian Informasi dan Pemberitaan KPK Priharsa Nugraha dalam pesan singkat, Selasa (19/11).
KPK periksa tiga saksi terkait kasus alkes Tangsel
JAKARTA. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menjadwalkan pemeriksaan terhadap Dadang Prijatna dan Mamak Jamaksari terkait kasus pengadaan alat-alat kesehatan (alkes) kedokteran umum di Puskesmas Kota Tangerang Selatan untuk tahun anggaran 2012, Selasa (19/11). Meskipun keduanya merupakan tersangka dalam kasus tersebut, tetapi hari ini keduanya akan diperiksa dalam kapasitasnya sebagai saksi untuk adik Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah, Tubagus Chaery Wardana alias Wawan. "Yang bersangkutan akan diperiksa sebagai saksi untuk TCW (Tubagus Chaery Wardana)," kata Kepala Bagian Informasi dan Pemberitaan KPK Priharsa Nugraha dalam pesan singkat, Selasa (19/11).