JAKARTA. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan segera menggelar pertemuan dengan Migrant Care dalam waktu dekat. Hal tersebut dilakukan berkaitan dengan inspeksi mendadak (Sidak) yang telah dilakukan KPK di Terminal 2D Bandara Soekarno-Hatta terkait pelayanan Tenaga Kerja Indonesia. "Kalau bisa minggu ini juga (melakukan pertemuan) karena KPK punya studi, Migrant Care punya studi. Nah, itu kita mau integrasikan," kata Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto kepada wartawan di kantornya, Senin (4/8). Lebih jauh kata Bambang, bahkan nantinya Migrant Care akan membawa salah satu korban pemerasan. "Jadi nanti ada testimoninya. Jadi mungkin akan lebih menarik lagi," tambah dia.
KPK siap bertemu Migrant Care soal pemerasan TKI
JAKARTA. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan segera menggelar pertemuan dengan Migrant Care dalam waktu dekat. Hal tersebut dilakukan berkaitan dengan inspeksi mendadak (Sidak) yang telah dilakukan KPK di Terminal 2D Bandara Soekarno-Hatta terkait pelayanan Tenaga Kerja Indonesia. "Kalau bisa minggu ini juga (melakukan pertemuan) karena KPK punya studi, Migrant Care punya studi. Nah, itu kita mau integrasikan," kata Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto kepada wartawan di kantornya, Senin (4/8). Lebih jauh kata Bambang, bahkan nantinya Migrant Care akan membawa salah satu korban pemerasan. "Jadi nanti ada testimoninya. Jadi mungkin akan lebih menarik lagi," tambah dia.