JAKARTA. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menyita mobil-mobil mewah milik adik Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah, Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan. Mobil mewah itu diduga berasal dari hasil Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) yang dilakukan suami Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany tersebut. "Setahu saya, penyidik menyita berbagai kendaraan termasuk sebagian mobil mewah," kata Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto melalui pesan singkat, Senin (23/1). Pantauan KONTAN, sebanyak tiga mobil mewah sitaan KPK milik Wawan telah tiba di Kantor KPK sejak pukul 21.45 WIB hari ini. Ketiga mobil mewah tersebut adalah Toyota Land Cruiser hitam berplat nomor B 888 TCW, Lexus hitam berpelat nomor B 888 ARD dan Nissan GTR putih berplat nomor B 888 GAW. Berdasarkan informasi yang dihimpun, harga Nissan tersebut mencapai Rp 1,18 miliar pada tahun lalu.
KPK kembali sita mobil dan motor mewah milik Wawan
JAKARTA. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menyita mobil-mobil mewah milik adik Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah, Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan. Mobil mewah itu diduga berasal dari hasil Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) yang dilakukan suami Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany tersebut. "Setahu saya, penyidik menyita berbagai kendaraan termasuk sebagian mobil mewah," kata Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto melalui pesan singkat, Senin (23/1). Pantauan KONTAN, sebanyak tiga mobil mewah sitaan KPK milik Wawan telah tiba di Kantor KPK sejak pukul 21.45 WIB hari ini. Ketiga mobil mewah tersebut adalah Toyota Land Cruiser hitam berplat nomor B 888 TCW, Lexus hitam berpelat nomor B 888 ARD dan Nissan GTR putih berplat nomor B 888 GAW. Berdasarkan informasi yang dihimpun, harga Nissan tersebut mencapai Rp 1,18 miliar pada tahun lalu.