KONTAN.CO.ID - JAKARTA. KPK telah menetapkan status hukum pihak yang terjaring dalam operasi tangkap tangan di Surabaya, Jumat (16/3). Termasuk Ketua Umum PPP, Romahurmuziy atau Rommy. "Terkait dengan perkara, sebelum 24 jam berakhir pagi ini, KPK telah menentukan status hukum perkara dan orang-orang yang diamankan kemarin," ujar Kabiro Humas KPK, Febri Diansyah, saat dikonfirmasi, Sabtu (16/3). Febri mengatakan pihaknya akan membeberkan status tersangka serta barang bukti dan kronologis OTT pada konferensi pers yang digelar di Gedung Merah Putih KPK, Jln Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Sabtu (16/3) siang ini.
KPK telah tetapkan status hukum Ketua Umum PPP Rommy
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. KPK telah menetapkan status hukum pihak yang terjaring dalam operasi tangkap tangan di Surabaya, Jumat (16/3). Termasuk Ketua Umum PPP, Romahurmuziy atau Rommy. "Terkait dengan perkara, sebelum 24 jam berakhir pagi ini, KPK telah menentukan status hukum perkara dan orang-orang yang diamankan kemarin," ujar Kabiro Humas KPK, Febri Diansyah, saat dikonfirmasi, Sabtu (16/3). Febri mengatakan pihaknya akan membeberkan status tersangka serta barang bukti dan kronologis OTT pada konferensi pers yang digelar di Gedung Merah Putih KPK, Jln Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Sabtu (16/3) siang ini.