Krakatau Nippon memulai pembangunan pabrik baja



CILEGON. PT Krakatau Nippon Steel Sumikin (KNSS) hari ini, Selasa (25/8), memulai pembangunan pabrik baja di Cilegon, Banten.

Naomasa Arita, Presiden Direktur KNSS mengatakan, pabrik ini merupakan fasilitas produksi Galvanizing and Annealing Processing Line (GAPL) yang merupakan lini produksi terintegrasi antara proses continuous annealing dengan proses continuous galvanizing. Produk yang dihasilkan adalah produk baja berkualitas tinggi untuk kebutuhan industri otomotif, termasuk baja untuk bagian luar mobil.

Direncanakan pabrik ini akan memiliki kapasitas produksi 480 ribu metric ton per tahun. "Targetnya pabrik ini akan beroperasi secara komersial pada pertengahan tahun 2017," ujarnya.


Investasi pendirian fasilitas produksi ini diperkirakan US$ 300 juta dan akan menyerap 280 orang tenaga kerja pada saat beroperasi. 

KNSS adalah perusahaan patungan antara PT Krakatau Steel Tbk dengan Nippon Steel Sumitomo Metal Corporation (NSSMC) dari Jepang. "PT KS memiliki saham 20 % dan 80% sisanya milik NSSMC," kata Naomasa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Hendra Gunawan