JAKARTA. PT Krakatau Steel Tbk (KRAS) akan terus berekpansi demi menggenjot pertumbuhan bisnis. Itu sebabnya, produsen baja pelat merah ini menyiapkan belanja modal alias capital expenditure (capex) sebesar US$ 403 juta di tahun ini. Direktur Keuangan KRAS Anggiasari Hindratmo mengatakan, seluruh capex akan dianggarkan dari pinjaman perbankan dan kas internal. "Ini akan digunakan untuk capex secara konsolidasi perseroan," katanya, Kamis (17/3). Untuk mendanai capex tersebut, KRAS sebelumnya telah menjajaki fasilitas pinjaman dari ACI China dengan komitmen sebesar US$ 200 juta. Namun, penjajakan tersebut tak kunjung menemui kesepakatan. Saat ini, perseroan memilih untuk menjajaki pinjaman bank lokal seperti BNI, BRI, dan Mandiri.
KRAS siapkan capex US$ 403 juta
JAKARTA. PT Krakatau Steel Tbk (KRAS) akan terus berekpansi demi menggenjot pertumbuhan bisnis. Itu sebabnya, produsen baja pelat merah ini menyiapkan belanja modal alias capital expenditure (capex) sebesar US$ 403 juta di tahun ini. Direktur Keuangan KRAS Anggiasari Hindratmo mengatakan, seluruh capex akan dianggarkan dari pinjaman perbankan dan kas internal. "Ini akan digunakan untuk capex secara konsolidasi perseroan," katanya, Kamis (17/3). Untuk mendanai capex tersebut, KRAS sebelumnya telah menjajaki fasilitas pinjaman dari ACI China dengan komitmen sebesar US$ 200 juta. Namun, penjajakan tersebut tak kunjung menemui kesepakatan. Saat ini, perseroan memilih untuk menjajaki pinjaman bank lokal seperti BNI, BRI, dan Mandiri.